HRMlblCMFqqInfU78c3NMJxDetM02ycHTU9BqBl9

Cara Membatasi Jumlah Postingan di Halaman Pencarian Blog

Cara Membatasi Jumlah Postingan di Halaman Pencarian Blog

hobingoding.com - Halaman hasil pencarian merupakan halaman yang ditampilkan dengan berisi postingan yang memiliki kata kunci yang diketikkan pengunjung pada kolom pencarian (search) pada blog.

Postingan yang ditampilkan pada halaman hasil pencarian blog merupakan semua postingan yang memiliki kata kunci yang dicari dan biasanya postingan akan ditampilkan berdasarkan urutan waktu masing-masing postingan. Berdasarkan hal di atas ada baiknya jumlah postingan yang akan ditampilkan tersebut kita batasi jumlahnya semisal halaman hasil pencarian tersebut hanya menampilkan 5, 7, atau 10 postingan per halamannya.

Mengapa kita perlu membatasinya? Bayangkan jika ternyata ada ratusan postingan yang memiliki kata kunci yang dicari oleh pengunjung. Tentunya untuk memuat semua postingan tersebut akan membutuhkan waktu yang cukup lama serta tampak nyemak bukan? Karena itulah kita perlu membatasi jumlah postingan yang muncul pada halaman hasil pencarian blog. Adapun caranya adalah sebagai berikut:

Cara Membatasi Jumlah Postingan di Halaman Pencarian Blog

1. Buka blogger.com, lalu masuk ke menu Tema, kemudian pilih Edit HTML.

2. Cari kode HTML yang digunakan untuk membuat kolom pencarian. Biasanya kode yang digunakan adalah sebagai berikut (diawali dengan <form action=...):

<form action='/search' id='search-form' method='get'><table><tbody><tr><td class='search-box'><input id='search-box' name='q' onblur='if(this.value==&apos;&apos;)this.value=this.defaultValue;' onfocus='if(this.value==this.defaultValue)this.value=&apos;&apos;;' type='text' value='Search...' vinput=''/></td> <td class='search-button'><input id='search-button' type='submit' value=''/></td></tr></tbody></table><input name='max-results' type='hidden' value='7'/></form>
Kode HTML untuk Membatasi Jumlah Postingan di  Halaman Pencarian (Search)

3. Kebetulan pada template yang saya gunakan ini sudah dilengkapi dengan pembatasan jumlah postingan di halaman pencariannya (tulisan berwarna merah yang ada di atas). Jika pada template yang kamu gunakan belum dilengkapi dengan pembatasan jumlah postingan maka kamu hanya perlu menyalin kode yang ada di bawah ini (tulisan berwarna merah yang ada di atas), lalu tempelkan kodenya sebelum tag penutup </form>.

<input name='max-results' type='hidden' value='7'/>

Catatan : Kamu bisa mengubah bagian value='7' untuk mengatur berapa banyak postingan yang akan ditampilkan pada halaman hasil pencarian.

Selain daripada cara di atas, kamu juga bisa langsung menambahkan batasan jumlah postingan yang ingin ditampilkan pada halaman pencarian pada bagian <form action='/search' dengan menambahkan kode max-results=7 sehingga nantinya bagian yang ada di atas akan menjadi seperti berikut ini:

<form action='/search/max-results=7'

Mudah bukan Cara Membatasi Jumlah Postingan di Halaman Pencarian Blog? Selamat mencoba.

Related Posts
Fandi Presly Simamora
Lecturer, code lover, technology enthusiast, enjoys sharing various things through writing, and of course, just a regular human being. Hello world :)

Related Posts

2 komentar

  1. Terima Kasih, ini sangat membantu. Saya menggunakan cara kedua dan itu berhasil.

    BalasHapus