HRMlblCMFqqInfU78c3NMJxDetM02ycHTU9BqBl9

Cara Mengganti Favicon (Blog Icon) pada Blogger

Cara Mengganti Favicon (Blog Icon) pada Blogger

hobingoding.com - Favicon (favorite icon) adalah sebuah ikon utama berukuran kecil yang muncul disamping nama sebuah situs pada halaman pencarian maupun pada bagian address bar ketika kita sedang membuka sebuah halaman situs.

Contoh Tampilan Favicon pada Address Bar Blog
Favicon pada address bar hobingoding.com.

Biasanya favicon ini digunakan sebagai logo sebuah situs yang mana jenis gambar yang digunakan merupakan gambar khusus icon (memiliki ekstensi .ico) serta biasanya berukuran 16 x 16 px yang penampakannya pada sebuah situs seperti yang ada pada gambar di atas.

Secara default, situs-situs (blog) yang menggunakan platform blogger.com akan memiliki favicon berupa logo dari Blogger itu sendiri. Sebelum kita melakukan pengaturan favicon yang menjadi pembahasan kita kali ini, pastikan kamu sudah menyediakan sebuah gambar dengan ekstensi .ico yang memiliki ukuran 16 x 16 px.

Cara Mengganti Favicon (Blog Icon) pada Blogger

1. Pada dashboard Blogger, masuk ke menu Tata Letak > Favicon, kemudian pilih Edit.

Mengganti Favicon Blog pada Blogger

2. Selanjutnya klik Pilih File, lalu cari file icon yang sudah kamu sediakan di awal tadi.

3. Terakhir klik Simpan.

Setelah kamu mengganti favicon blog yang kamu miliki, favicon yang berada di address bar blog yang kamu miliki biasanya tidak langsung berubah melainkan membutuhkan waktu beberapa menit untuk bisa menerapkan perubahannya. Bahkan untuk menerapkan perubahan favicon yang berada di halaman pencarian butuh waktu yang lebih lama lagi.

Namun kamu tidak perlu khawatir karena favicon yang telah kamu atur tadi perlahan akan berganti dengan sendirinya. Kamu juga bisa melakukan penghapusan cache pada browser yang kamu gunakan untuk mempercepat favicon baru yang kamu miliki tampil di browser yang kamu miliki.

Related Posts
Fandi Presly Simamora
Lecturer, code lover, technology enthusiast, enjoys sharing various things through writing, and of course, just a regular human being. Hello world :)

Related Posts

Posting Komentar