Program Bubble Sort dalam Python
hobingoding.com - Halo coders. Pengurutan data merupakan sebuah proses mengurutkan data berdasarkan kriteria yang dapat kita tentukan sendiri. Biasanya pengurutan data pada angka akan dilakukan berdasarkan nilai dari angka tersebut yang akan diurutkan berdasarkan urutan besar-kecil ataupun sebaliknya.
Bubble sort merupakan salah satu algoritma yang cukup tua dalam hal pengurutan data. Jika kamu perhatikan cara kerja dari algoritma ini sangat sederhana di mana algoritma ini akan membandingkan dua data yang bersebelahan dan menukarnya sesuai dengan ketentuan yang kita tentukan.
Permasalahan
Buatlah program untuk melakukan pengurutan sebanyak n data secara askending dengan menggunakan teknik bubble sort.
Test Case
Input Banyak Data: 8
Data yang Belum Berurut: 10 5 8 12 15 22 24 18
Hasil Pengurutan Data: 5 8 10 12 15 18 22 24
Kode Program
print("Pengurutan Data dengan Algoritma Bubble Sort") print("visit us @hobingoding.com") print() #Input Banyak Data banyakData = int(input("Input Banyak Data : ")) data = [] #Input Data print("Data yang Belum Terurut :") for i in range(0, banyakData): data.append(int(input())) #Algoritma Bubble Sort for i in range(0, banyakData): for j in range(0, banyakData-i-1): if(data[j] > data[j+1]): tmp = data[j] data[j] = data[j+1] data[j+1] = tmp #Output Data print("Hasil Pengurutan Data :", data)
Lihat source code melalui github: fandipres
Output Program
Pada program di atas pertama sekali kita menerima input untuk jumlah data yang akan diurutkan. Kemudian di sini saya membuatkan sebuah perulangan untuk menginput data ke dalam array data[]. Setelah data diinput maka kita melakukan proses pengurutannya dengan menggunakan algoritma bubble sort yang bisa kamu lihat di atas. Terakhir hasil data yang sudah diurutkan ditampilkan dengan cara dicetak dengan menggunakan perintah print().
Masih bingung atau punya pertanyaan lain? Feel free to ask me in comment section below guys.
Posting Komentar untuk "Program Bubble Sort dalam Python"